Tragedi Langit Merah Amanatul Ummah

Sunday, August 17, 2014

Sumber: tribunnews 
Sejak SMP hingga SMA, aku bersekolah di pesantren Lembaga Pendidikan Amanatul Ummah. Lembaga ini berpusat di Surabaya dan berkembang pesat hingga akhirnya pengasuh memutuskan untuk membeli lahan di Pacet, Mojokerto. Beliau mendirikan beberapa unit sekolah lagi akibat keterbatasan lahan di Surabaya. Jadi yang di Pacet tersebut masih merupakan inti lembaga, bukan anak cabang. Bahkan rayon sekolahnya tetap Surabaya meski berlokasi di Pacet (keren, kan?)

When You’re Falling for a Doctor

Thursday, August 14, 2014

Kalo dokternya cakep gini, emang rela bagi-bagi? :p
Aku terpikir untuk menulis postingan ini berkat mengamati perilaku seorang blogger sister yang ada dalam lingkaran kehidupanku. Sister satu ini punya hobi dan keahlian networking hingga suatu ketika ia kembali kontak dengan teman lama berkat teman barunya. Si teman lama yang merupakan laki-laki kawan SMP dan SMA-nya di Jogja ternyata sudah banyak berubah. Dari yang dulunya cupu sekarang bisa sekeren Boy William #halah!

Kabar bahagianya, si temen ini baru saja lulus S2 kedokteran di Australie. Lalu tak lama kemudian ia mengajak sister untuk bertemu di Jogja mumpung liburan musim dingin. Sister pun menyanggupi dengan dalih karena ia juga akan menemui keluarga budenya di Jogja #modus :p Dan rencana Allah mengizinkan sister untuk bertemu dengan temennya ini yang bakal ia sebut Mas Dokter.

Ini Lebaranku, Mana Lebaranmu?

Sunday, August 10, 2014


Hai Chocoreaders, meski lebaran udah lama lewat tapi masih halal kan ya kalo aku cerita kisah lebaranku sekarang. And you know, lebaranku tahun ini bener-bener berbeda deh dengan tahun lalu. Bukan suatu hal yang menyedihkan, karena saking asiknya aku mau ceritakan ini ke kalian. (≧◡≦)

Keluargaku setiap tahun selalu mudik ke Jombang saat menjelang malam takbiran. Jadi kita berangkat pas hari puasa terakhir selepas Ashar dan sampai di kampung halaman selepas Isya’. Selanjutnya adek-adekku bakal nonton takbiran keliling di kampung bersama sepupuku lainnya. Kalau takbirannya udah selesai, pasti semuanya pada merengek minta dibelikan kembang api buat bermain di halaman rumah.

Welcome August


Selamat datang bulan Agustus! Bulan yang semarak dengan hiasan merah-putih di mana-mana (jadi kerasa banget nuansa nasionalisme-nya ^^). Yeah, Agustus ini aku siap menyongsong jadwal kesibukan yang ketat nan padat. Say hello for the list below!

Memo-Labilia Marshanda

Thursday, July 31, 2014


Beberapa waktu lalu santer diberitakan bahwa Marshanda tak lagi mengenakan hijabnya di foto profil akun berbagai social medianya. Beragam reaksi pengguna dunia maya pun ramai menghiasi fanpage Marshanda di Facebook. Banyak yang menghujat, ada pula yang mendukung bahkan tak sedikit yang malah berkomentar tidak penting. Aku sendiri yang mendapatkan kabarnya langsung fresh from the oven (karena hanya berselang 3 jam setelah diuploadnya foto-foto tak berhijab) pun ikut tercengang. Marshanda yang di mataku telah melalui perubahan dengan baik… betapa cepatnya terjungkir 180 derajat.

Ah.. wanita yang belum genap berusia 25 tahun itu, membuat perubahan kontroversial di tengah semaraknya bulan suci Ramadhan. Bulan yang harusnya membuat umat lebih dekat pada Rabb-nya.