Gorengan Girang – Dharmawangsa
Orang Indonesia siapa sih yang gak suka gorengan? Okelah kalau ada yang gak suka, tapi gak mungkin lah seumur-umur nggak nyobain ya kaaan. Well, gorengan memang sudah umum dikenal sebagai makanan yang merakyat. Apalagi buat mahasiswa yang lagi kena tugas, gampang banget laper. Seringnya ya beli gorengan buat ganjel perut murah meriah. #truestory :v
Selama ini gorengan seringkali dijual pake gerobak di pinggir jalan. Kesannya nggak ada elit-elitnya gitu ya. Tapi bukan berarti gorengan nggak bisa naik kelas lho. Buktinya nih, di Surabaya ada tongkrongan
Gorengan Girang yang mampu mengangkat derajat gorengan sekelas café! Uhuyy. #keplok-keplok
Tongkrongan ini sejak tahun lalu viral banget di Instagram. Sebagai food hunter (yang sok) kekinian, tentu
latah gak mau kalah nyobain dong. Outlet Gorengan Girang, yang selanjutnya kita sebut GorGir ini, berlokasi di Nginden Semolo dan Dharmawangsa. Yang paling bagus dan luas tempatnya ya di Nginden Semolo. Tapi sayang jauh dari kosanku dan tiap kali habis dari Muffin nggak pernah bisa menyempatkan waktu untuk ke sana. Jadilah ke daerah Dharmawangsa aja yang lebih manusiawi, yakni kawasan Unair kampus B yang nggak jauh dari pusat kota.
Social Icons